[Review Kelompok 4] Sentuhan boleh dan tidak boleh

by - Saturday, September 29, 2018


Salah satu upaya untuk menjaga anak-anak dari kejahatan seksual dan maraknya LGBT adalah dengan membekali mereka dengan keterampilan untuk berkata "TIDAK BOLEH" saat berhadapan dengan orang yang berniat melecehkan secara seksual/verbal. Cara paling gampang adalah dengan mengajarkan lagu SENTUHAN BOLEH DAN TIDAK BOLEH seperti video ini.  Bisa juga dengan media printable dari mba @nurhani_aryana tentang "Allah ciptakan tubuhku" yang bisa diunduh disini.

Keterampilan dan materi yang bisa diajarkan untuk menjaga dirinya antara lain :
1. Ajarkan tentang sentuhan boleh dan tidak boleh.  Sentuhan boleh >> kepala, tangan, kaki. Sentuhan tidak boleh >> mulut, dada, kemaluan, dan pantat.
2. Katakan "tidak boleh" saat bertemu orang yang menyentuh bagian tubuh yg dilarang disentuh.
3. Lari dan panggil bantuan saat mendapati pelecehan seksual.
4. Ajarkan tentang orang-orang khusus yang boleh menyentuh dan dalam kondisi apa, dalam batas apa boleh menyentuhnya?

Untuk lebih memudahkan kita sebagai orang tua untuk membekali anak-anak dengan keterampilan ini, gunakan panduan poster di bawah ini.



Semoga Allah senantiasa melindungi anak-anak kita dari segala bentuk kejahatan. Aamiiin..

Kesimpulan diskusi :

Melindungi anak dari kejahatan seksual dimulai dari
1. Memberi nama anatomi tubuh yang jelas
2. Menanamkan aurot pada anak dan batasan yang boleh disentuh dan tidak
3. Perbanyak qualified time bersama anak sehingga anak lebih terbuka.
4. Dampingi anak saat nonton bersama
Tanggung jawab utama melindungi anak ada pada orang tuanya. Dan kehadiran ortu wajib sepanjang penumbuhan fitrah sd anak mencapai aqil baligh

Resume tanya jawab tentang bahasan ini bisa dilihat disini

You May Also Like

0 komentar

Follow Us @ameera_syakira